Artikel kali ini dibuat khusus untuk sobat welder yang baru pertama kali mengoperasikan atau mau belajar menggunakan mesin las. Kali ini kita akan membahas mengenai cara mengoperasikan 3 jenis mesin las yaitu mesin las MMA, TIG, dan MIG. Kita akan membahas satu-persatu perbedaan cara mengoperasikan masing-masing mesin las tersebut. Karena setiap mesin memiliki perbedaan cara pengoperasian sesuai dengan merek dan jenis mesin biasanya anda dapat menemukan cara pengoperasiaannya pada buku manual, jadi pembahasan dibawah merupakan cara pengoperasian yang umum.

Mesin Las MMA

mesin las mini mma stick

Las MMA ini dapat menghasilkan penggabungan yang paling kuat jika dibandingkan dengan dua metode pengelasan yang lainnya. Metode ini banyak diaplikasikan pada konstruksi dan industri, karena dapat digunakan hampir untuk semua jenis metal dengan berbagai ketebalan. Kelebihan lainnya dari las MMA adalah dapat digunakan untuk semua jenis cuaca seperti hujan, pasir maupun salju. 

Mesin las MMA memiliki banyak sekali variasi sehingga akan berbeda juga cara mengoperasikannya, tetapi tetap ada beberapa kesamaan. Salah satunya adalah ampere yag harus disesuaikan dengan ukuran dari elektroda yang digunakan dan tebal materi las yang akan dikerjakan.

Cara Mengoperasikan Mesin Las MMA Inverter

  • Siapkan mesin, sambungkan stang las/electrode holder pada polaritas positif dan stang masa pada polaritas negatif untuk jenis pengelasan DCEP
  • Siapkan material yang akan kamu las, bersihkan jika ada kotoran, lalu sambungkan dengan stang masa
  • Jepit elektroda pada stang las/electrode holder
  • Nyalakan mesin dan sesuaikan ampere dengan elektroda yang digunakan
  • Arahkan ujung batang elektroda beberapa inci dari materi yang akan kamu las
  • Gunakan helm dan kamu siap untuk mengelas

Mesin Las TIG

mesin las tig electrochemical

Metode TIG ini membutuhkan keahlian yang khusus waktu yang cukup lama untuk dipelajari, tetapi jika anda sudah menguasainya anda dapat menghasilkan lasan yang rapi dan halus sehingga enak untuk dilihat. Metode pengelasan ini cocok untuk diaplikasikan pada media yang terlihat dan berukuran tipis seperti pada furniture, kitchenware, dan sepeda. Pengelasan TIG juga sering digunakan untuk pembuatan kapal, otomotif dan pembuatan pesawat. Karena prosesnya yang sulit, proses pengelasan dengan metode ini menjadi lebih lama dibandingkan dengan yang lainnya.

Cara Mengoperasikan Mesin Las TIG Inverter :

  • Hubungkan TIG torch dan kabel trigger switch pada port yang tersedia di bagian depan mesin.
  • Pasang regulator pada tabung gas dan hubungkan selang gas pada bagian belakang mesin.
  • Pasang tang masa pada port positif dan jepit tang masa pada materi las
  • Jika terdapat pilihan arus, anda dapat memilih arus AC untuk pengelasan aluminium dan arus DC untuk pengelasan baja dan baja campuran.
  • Siapkan Tungsten, asah tungsten sampai runcing dan sesuaikan ukuran dengan ukuran diameternya. Idealnya bagian yang diasah akan memiliki panjang setengah sampai dua kali diameter dari ujung tungsten.
  • Pasang TIG torch. Pasang collet body pada bagian depan torch dan dilanjut dengan memasang alumina nozzle. Pasang collet argon pada bagian belakang lalu masukan tungsten kedalam collet, Biarkan sekitar 1/8 hingga 1/4 inch mencuat keluar dari collet dan terakhir kencangkan tutup belakang/back cap.
  • Pada bagian terakhir anda bisa menyesuaikan ampere dengan tebal materi yang ingin dilas, dan anda siap untuk melakukan pengelasan.

Mesin Las MIG

mesin las mig mini

Metode ini merupakan metode pengelasan yang cukup mudah untuk dipelajari, karena anda hanya perlu mengetahui pengaturan kecepatan kawat las yang pas dan juga proses lebih efisien karena anda tidak perlu melakukan penggantian elektroda selama proses pengelasan seperi pada pengelasan MMA/SMAW sehingga bisa memangkas waktu pengerjaan. Dulu pengelasan tipe ini tergolong jenis pengelasan yang mahal dan membutuhkan ruang yang cukup luas karena adanya tabung gas dan wire feeder, tetapi sekarang mesin las MIG sudah tersedia dalam bentuk yang lebih kompak dengan wire feeder yang sudah tergabung di dalam mesin. Sekarang juga ada beberapa mesin las MIG yang dapat dijalankan tanpa menggunakan gas atau yang lebih dikenal dengan pengelasan FCAW/Gasless. Contoh mesin yang dapat dijalankan dengan mode tanpa gas adalah Daesung MIG 120 SE dan Daesung MIG 160 A. 

Cara Mengoperasikan Mesin Las MIG Inverter

  • Sama seperti metode pengalasan lainnya, langkah pertama dalam pengelasan MIG adalah menyiapkan mesin dan aksesoris pendukungnya.
  • Sambungkan mesin las ke sumber listrik yang tersedia, pasang MIG torch dan tang masa pada mesin las. Untuk pengelasan dengan gas biasanya menggunkan polaritas DCEP, sedangkan untuk pengelasan tanpa gas atau gasless menggunakan polaritas DCEN.
  • Pasang kawat las pada wire feeder dengan, pastikan diameter kawat las sesuai daengan wire feeder yang digunakan. Arahkan kawat las menuju MIG torch melalui set roller drive. Anda bisa coba menekan tombol trigger untuk memastikan kawat las dapat berjalan tanpa adanya hambatan
  • Pasang regulator pada tabung gas dan hubungkan gas ke mesin dengan menggunakan selang gas
  • Jepit tang masa pada materi las
  • Tahap terakhir adalah sesuaikan kecepatan wire feeder sesuai dengan ketebalan materi las dan anda siap untuk mengelas
  • Jika anda membutuhkan hasil las MIG yang bebas dari spatter anda bisa menggunakan Nozzle Cream untuk melindungi nozzle dari spatter dan meningkatkan masa pakai penggunaan nozzle dan juga Anti Spatter Spray untuk melindungi materi las dari spatter. Contoh produk yang bisa anda gunakan adalah Nabakem NZ 400 untuk nozzle cream dan Nabakem SP 400 untuk anti spatter spray

Semoga artikel mengenai tutorial dasar menjalankan mesin las ini berguna, khususnya untuk sobat welder yang baru mulai masuk ke dalam dunia pengelasan. Informasi ini jangan kamu gunakan sendiri, bagikan ke teman-temanmu yang juga baru belajar menggunakan mesin las dan jika sobat welder yang membutuhkan mesin las kualitas terbaik dengan harga terjangkau bisa langsung menghubungi tim customer service kita untuk mengetahui mesin yang sesuai dengan kebutuhan sobat welder melalui whatsapp kita yang ada dibagian kanan bawah.


CV Citra Harapan Jaya merupakan supplier mesin las dan aksesoris terlengkap untuk memenuhi kebutuhan individu maupun industri. Pemegang lisensi resmi mesin las listrik inverter dan transformer terbaik di Indonesia CNR, Daesung, Jasic, dan Weldteco. Kami juga menjual berbagai kebutuhan industri lainnya, seperti Kobachi Chain Block Manual, Chain Block Electric, dan distributor resmi Nabakem Chemicals di Indonesia.

Untuk informasi lainnya mengenai perkembangan industri teknik dan dunia pengelasan kamu bisa lihat di sini. Atau klik pada logo whatsapp dibagian kanan bawah untuk berbicara dengan layanan Customer Service kami untuk mendapatkan Penawaran Terbaik.

ONE STOP SOLUTION FOR YOUR WELDING AND INDUSTRIAL NEEDS.